Nadine putrinya Menteri Kelautan dan Perikanan |
Susi memang dikenal sebagai salah satu Menteri yang memiliki perilaku yang unik dan merakyat. Namun di balik sikapnya tersebut, pemilik maskapai penerbangan Susi Air ini terkenal sangat tegas saat menjalankan tugas-tugasnya.
Siapa sangka Bu Menteri rupanya memiliki seorang putri yang berwajah cantik. Nadine Pascale Kaiser, putri pertama Susi ini ternyata baru saja resmi menjadi Warga Negara Indonesia setelah dirinya mengikat janji sebagai WNI. Jarangnya media yang menyoroti Nadine tentu membuat dirinya tidak banyak diketahui oleh orang. Namun bagi yang penasaran dengan sosok Nadine ini, berikut 5 hal yang menarik dari nadine yang belum banyak diketahui oleh orang.
1. Baru Resmi Menjadi WNI
Sejak perceraian antara Susi dan Daniel, Nadine memang diketahui mengikuti sang ayah untuk tinggal di Swiss. Namun belum lama ini rupanya Nadine memutuskan untuk mengikuti sang ibu dan berpindah kewarganegaraan. Nadine resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Kamis, 22 Juni 2017.
Ia mengucapkan janji setianya pada Negara Kesatuan Republik Indonesia di hadapan Kepala Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan HAM Provinsi DKI Jakarta. Pengucapan sumpah setia tersebut dihadiri sang Ibunda, Susi Pudjiastuti.
2. Seorang Perempuan yang Mandiri
Dalam sebuah pertemuan yang terjadi antara Susu, Nadine, dan pacarnya beberapa waktu lalu sang pacar meminta pada Susi agar Nadine ia tidak membayar makanannya sendiri dan bersedia menerima traktiran dari pacarnya itu.
Pasalnya sejak berpacaran Nadine selalu membayar makannya sendiri dan tidak pernah mau menerima teraktiran dari pacarnya. Rupanya sikap mandirinya itu sudah Susi tanamkan pada Nadine sejak kecil.
Hal tersebutlah yang membuatnya menjadi seorang anak perempuan yang tangguh dan tidak manja.
3. Blasteran Swiss-Pangandaran
Susi yang merupakan wanita asal Pangamdaran itu menikahi Daniel Kaiser seorang pria asal Swiss. Keduanya menikah pada 1992 silam. Dari pernikahan tersebutlah Nadine Pascale Kaiser terlahir. Namun sayang, pada 1999 mereka memutuskan untuk berpisah. Perpaduan antara Swiss dan Pangandaran ini lah yang membuatnya memiliki kecantikan yang khas.
4. Berani Minta Susi Jadi Ibu Normal
Saat diusia delapan tahun, Rupanya Nadine pernah meminta sang ibu untuk menjadi seorang ibu yang normal.
"Mami, bisakah mami menjadi ibu yang normal seperti ibu-ibu lainnya?" Tanya Nadine pada Susi.
Pasalnya saat itu Susi selalu disibukkan oleh pekerjaanya dan tidak pernah memiliki wakti untuk buah hatinya itu. Pertanyaan Nadine tersebut dikisahkan oleh Susi Dalam buku 3 Sisi Susi : Kisah Gila-gilaan, Kecerdasan, Kesuksesan, & Keberanian Susi Pudjiastuti karya Fyra Fatima.
5. Berprofesi Seorang Pilot
Menjadi putri dari seorang menteri rupanya tidak membuat Nadine berpangku tangan dan tidak memiliki keahlian apapun. Wanita blasteran ini rupanya memiliki keahlian sebagai seorang pilot. Sejak kecil, dirinya memang sudah dididik menjadi seorang pilot handal.
Ditambah lagi Nadine merupakan lulusan Embry Riddle Aeronautical University, Daytona Beach, Floria, Amerika Serikat yang berfokus pada pendidikan penerbangan.
Hal tersebut didukung dengan sang Ibunda yang merupakan pemilik maskapai Susi Air di Indonesia.
Selain di Amerika, Nadine juga sempat menuntut ilmu di The British International School, London, Inggris. Ia lulus pada 2013 silam. Bahkan, Nadine sangat fasih berbahasa inggris, jerman, dan Indonesia.
Livecasino338 |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar